Wisata Kuliner Terbaru dan HITS di Tulungagung: Teras Limas Suguhkan Pemandangan Pegunungan

Salah satu wsiata kuliner terbaru dan HITS di Tulungagung adalah Teras Limas. Teras Limas berlokasi di Desa Pucangan, Kecamatan Kauman, Kabupaten Tulungagung menjadi tempat wisata kuliner menarik.

Pada bagian halaman, pengunjung akan disuguhi lahan parkir yang bisa dibilang cukup luas. Parkir sepeda motor cukup dengan Rp2 ribu saja sedangkan untuk mobil Rp4 ribu saja.

Suasana yang ada memperlihatkan desain menyerupai kafe-kafe yang ada di Bali. Ada bagian semi outdoor dan outdoor yang bisa digunakan untuk nongkrong. Jika datang saat siang hari memang akan terasa cukup panas apabila berada di bagian outdoor.

Teras Limas bisa dibilang cukup luas dan cocok untuk dijadikan tempat nongkrong bersama dengan keluarga. Bahkan tempat ini dilengkapi dengan pemandangan pegunungan dan sawah yang menawan. Ada banku-bangku yang diletakkan di bagian tepi sehingga para pengunjung bisa ikut menikmati pemandangan secara langsung.

Area kasir juga menyediakan berbagai menu makanan prasmanan yang menarik dengan tungku-tungku dari tanah liat. Bahkan ada area yang berada di ketinggian sehingga pemandangan akan semakin mempesona. Banyak aneka spot yang cocok digunakan untuk foto-foto bersama bahkan ada tempat seperti jaring di bagian tepi sehingga latar foto akan menampilkan view sawah dan pegunungan Selain itu ada juga angkringan di tempat ini yang buka mulai dari pukul 16.00 WIB, wah komplit ya! Menjelajah ke area atas, para pengunjung akan disuguhi anak tangga yang didesain dengan motif batik nan cantik.

Sumber : koranmemo.com

2 komentar untuk “Wisata Kuliner Terbaru dan HITS di Tulungagung: Teras Limas Suguhkan Pemandangan Pegunungan”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top